Malaysia Airlines MH-17 - Kantor berita Rusia Interfax melaporkan bahwa pesawat Malaysia Airlines jatuh dikawasan Ukraina dekat dengan perbatasan Rusia.
Pesawat Malaysia Airlines jenis Boeing 777 ini membawa 298 penumpang dari Amsterdam, Belanda menuju Kualu Lumpur, Malaysia pada Kamis sore kemarin. Dan diperkirakan jatuh sekitar 50 mil sebelum memasuki wilayah Rusia. Sampai saat ini belum ada laporan yang pasti tentang jatuhnya pesawat asal Malaysia yang sebelumnya pernah jatuh beberapa bulan ini.
Sumber dari Telegraph menyebutkan pesawat yang membawa 298 penumpang tersebut jatuh karena tertembak misil didekat Rusia. Hal tersebut beralasan mengingat pesawat tersebut jatuh di wilayah yang berbatasan dengan Rusia, dimana diwilayah tersebut sedang terlibat perang antara tentara pemerintah Ukraina dengan pasukan pemberontak yang di bekingin oleh Rusia.
Sebuah rekaman amatiran warga Ukraina beredar di YouTube, dimana terlihat asap hitam membumbung tinggi dilangit dan diyakini merupakan pesawat dengan nomor penerbangan MH-17 akibat ditembak misil. Kecil kemungkinan ada yang selamat dari peristiwa jatuhnya Pesawat Malaysia Airlines MH-17 ini.
Penasihat kementerian Dalam Negeri Ukraina, Anton Gerashenko mengatakan sulit membayangkan ada yang selamat dari pesawat yang mengangkut 283 penumpang dan 15 awak pesawat tersebut. Ia juga mengatakan pesawat terbang di ketinggian 33 ribu kaki sebelum akhirnya tertembak oleh misil yang diluncurkan dari bawah. Kemudian jatuh 20 mil menjelang masuk wilayah Shakhtyorsk, Rusia.
Ini merupakan kecelakaan kedua pesawat Malaysia Airlines setelah sebelumnya pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH-370 yang mengangkut 293 penumpang hilang dalam penerbangan dari Kualu Lumpur, Malaysia menuju Beijing.
Posting Komentar untuk "Pesawat Malaysia Airlines MH-17 Ditembak Jatuh di Ukraina, 295 Penumpang di Yakini Tewas"