Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

Tak hanya pada smartphone, tema juga tersedia dan bisa diganti pada aplikasi yang terdapat di perangkat smartphone. Salah satunya aplikasi yang bisa di unduh di toko aplikasi smartphone yaitu UC Browser. Banyak pengguna perangkat smartphone di tanah air memanfaatkan UC Browser untuk berselancar di dunia internet.

Tidak Punya Paket internet, Begini Cara Agar Bisa Membaca Berita di UC News

UC Browser merupakan sebuah aplikasi penjelajahan web yang tersedia untuk telepon genggam. Aplikasi UC Browser di luncurkan pada bulan Agustus tahun 2004 oleh UCWeb. Aplikasi ini bisa digunakan pada semua sistem operasi yang terpasang pada perangkat telepon. UC Browser memiliki kelebihan diantarnaya Save Page, Clipboard, Screenshot dan penelusuran lebih cepat.

Seperti yang di sebutkan di baris pertama, UC Browser memiliki fitur yang menarik yaitu bisa mengganti tema. Salah satu tujuan dihadirkan tema ini untuk mengurangi rasa bosan ketika menggunakan aplikasi yang hanya melihat tampilan standar atau bawaannya saja. Dengan pergantian tema ini pula pengguna bisa lebih nyaman dengan tampilan baru ketika melakukan penjelajahan didunia internet. 

Penasaran bagaimana mengganti tema di aplikasi UC Browser ?
Yuk simak langkah-langkahnya.

1. Pastikan sudah mempunyai aplikasi UC Browser.

2. Buka aplikasi UC Browser.

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman
3. Selanjutnya, pada layar utama aplikasi pilih atau klik garis tiga yang terletak di tengah bagian bawah.

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

4. Lalu pilih "Alat" (Seperti gambar dibawah).

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

5. Setelah masuk ke alat, selanjutnya klik "Tema".

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

6. Maka selanjutnya akan muncul seperti tampilan di bawah ini.

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

Nah, pada tema ini pengguna bisa mengganti tema yang terdiri dari empat pilihan tema serta bisa mengunduh tema lainnya yang diinginkan di bagian (+) . Tak hanya menggunakan tema yang tersedia saja, pengguna juga bisa menggunakan foto yang dipilih melalui galery smartphone dengan cara klik "Foto lokal, edit". 

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman


Selanjutnya klik tema yang diinginkan, maka tema pada aplikai UC Browser akan berganti secara otomatis. Pengguna juga bisa mengganti latar belakang dengan cara klik "Latar". Pada latar belakang ini pengguna bisa memilih latar belakang yang terdiri dari enam latar belakang. 

Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman

Selesai, maka hasilnya akan terlihat pada gambar pertama. Nah itulah cara mengganti tema di aplikasi UC Browser.

Baca juga : Tidak Punya Paket internet, Begini Cara Agar Bisa Membaca Berita di UC News.

Posting Komentar untuk "Cara Mengganti Tema di Aplikasi UC Browser, Pasti Keren dan Nyaman"